Indonesia Website Awards
Satechain Media

Makin Antusias, El Savador Beli 420 Bitcoin

SHARE

satechainmedia.com- Warga El Savador semakin antusias dengan adanya ATM Bitcoin atau ATM Chivo di wilayah mereka. Minggu lalu (20/10), Satechainmedia sempat memberitakan mengenai cuitan Presiden El Savador di Twitter.

Sebelumnya, El Savador telah menerima banyak sekali transaksi hingga sejumlah 24.076 pengiriman uang. Jumlah dolar yang dalam satu hari transaksi pun mencapai $3,069,761,09. Warga beramai-ramai menukar dolar yang mereka masukkan ke Chivo dengan Bitcoin.

 El Savador Akhirnya Beli Bitcoin Lagi

Hari ini (28/10) Presiden El Savador, Nayib Bukele membuat  thread atau utas di akun Twitter-nya @nayibbukele.

“Menunggu cukup lama, tapi itu sepadan. Kami baru saja membeli saus! 420 #Bitcoin baru” tulis Bukele dengan tambahan emotikon bendera El Savador. Membeli saus atau buy the dip  adalah salah satu istilah di dunia investasi. Buy the dip merupakan salah satu startegi trader dalam melakukan trading. Yang mana, trader akan membeli aset ketika aset tersebut mengalami penurunan.

Bukele juga menjelaskan bahwa mereka baru saja mendapatkan keuntungan dari Bitcoin yang mereka beli. “Bagaimana kita mendapat keuntungan jika 1 BTC sama dengan 1 BTC?” tanya Bukele pada utas kedua. Ia menjelaskan bahwa mereka memiliki dana perwalian yang telah tercatat didalam USD. Namun, dana perwalian tersebut didanai oleh USD dan juga BTC.

Ketika BTC dinilai kembali dan dibandingkan dengan USD, mereka dapat menarik sejumlah USD dengan tetap meninggalkan jumlah yang sama.

Berdasarkan koversi, 420 Bitcoin setara dengan sekitar $24,6 juta USD. Ketika El Savador melakukan pembembelian terhadap 420 Bitcoin tersebut, jumlah Bitcoin negara menjadi 1.120 BTC dengan nilai sekitar $87,4 juta USD.

Berbagai Tanggapan Mengenai Penambahan 420 Bitcoin El Savador

Setelah membaca cuitan Bukele, berbagai pengamat crypto ataupun pengguna Twitter lainnya mulai memberikan tanggapan.

CEO MicroStrategy Incorporated (MSTR) Michael J. Saylor melalui akun Twitter-nya @saylor juga ikut menanggapi cuitan Presiden El Savador itu. “Setiap hari adalah hari yang bagus untuk membeli Bitcoin” pungkasnya.

“Kalian semua membeli SHIB ketika harganya di atas. Sedangkan Bukele membeli BTC dengan harga korting. Berkelas.” Tanggapan akun Twitter @DominicMancia Sebagain besar tanggapan yang muncul memberikan respon positif menyambut berita besar tersebut. Hingga saat ini, berita mengenai pembelian 420 BTC oleh El Savador masih menjadi perbincangan